Polsk Masbagik Intensipkan Patroli Blue Light
Share

tribratanews.ntb.polri.go.id – Dalam rangka cipta kondisi dan mencegah maraknya aksi kejahatan 3CR di Kecamatan Masbagik Kabupaten Lombok Timur, anggota Polsek Masbagik tingkatkan patroli bluelight dan stationer di sekitar wilayah hukum Polsek Masbagik. Selasa (03/8/21) dini hari.
Kapolsek Masbagik AKP Zaenudin Basri menjelaskan bahwa kegiatan patroli bluelight tersebut rutin dilakukan setiap hari oleh anggota yang melaksanakan piket malam.
Adapun sasaran patroli bluelight dan stationer tersebut adalah masyarakat yang masih beraktifitas di malam hari dan mencegah aksi pelaku-pelaku kejahatan yang dapat mengganggu kenyamanan dan keamanan warga yang sedang berisitirahat di malam hari.
Anggota patroli akan menghampiri warga yang masih beraktifitas di malam hari seperti para pedagang dan pemuda guna memberikan himbauan untuk selalu berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaan di malam hari terlebih jika memiliki usaha seperti toko sembako atau yang lainnya, tidak menutup kemungkinan akan menjadi sasaran para pelaku kejahatan juga.
Selain itu sebagai kegiatan imbangan PPKM Darurat, anggota Polsek Masbagik tetap menghimbau masyarakat untuk mengurangi mobilitas di luar rumah apabila tidak terlalu penting dan memperketat protokol kesehatan di setiap fasilitas umum yang banyak di kunjungi masyarakat.
Anggota patroli tetap memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap menerapkan prokes 5M, menggunakan masker, mencuci tangan pada air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan membatasi mobilitas guna mencegah penyebaran Covid – 19.
Kapolres Lotim melalui Kasubbaghumas berharap bahwa dengan dilakukannya kegiatan patroli bluelight dan stationer di masing-masing polsek dapat menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di setiap desa di Kab Lotim dan mencegah terjadinya pelaku kejahatan terlebih di malam hari.
49 total views, 1 views today