Polisi Berhasil Ungkap Kematian Wanita di Lombok Timur, Ternyata Dibunuh Oleh Sang Suami

tribratanews.ntb.polri.go.id – Pihak Kepolisian akhirnya berhasil mengungkap misteri kematian Lilis Sukmawati (28) yang ditemukan bersimbah darah di dalam rumahnya di Desa Kembang Sari, Lombok Timur (Lotim), Nusa Tenggara Barat (NTB).

Kasi Humas Polres Lombok Timur Iptu Nikolas Osman saat dikonfirmasi media ini, Jum’at (21/06) menjelaskan dari hasil penyelidikan petugas, diketahui penyebab kematian ibu rumah tangga itu akibat dibunuh oleh sang suami berinisial (NA) 30 Tahun, seorang Pegawai honorer Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Lotim.

“Setelah melakukan serangkaian proses dan pencarian terhadap NA. Kami (Polisi) akhirnya berhasil menangkap pelaku yang melarikan diri ke rumah ibu tirinya di Desa Semaya, Lombok Timur sekitar Pukul 00.00 Wita tadi,” Jelas Iptu Nikolas dalam keterangannya, Jum’at (21/06).

Sebelumnya, Iptu Nikolas menyebut Polisi mencari keberadaan NA ketika mayat lilis ditemukan pertama kali oleh ibu kandungnya di dalam rumah dengan kondisi yang dibilang mengenaskan pada hari Kamis (20/06) malam kemarin.

Baca Juga : Polisi Olah TKP dan Evakuasi Mayat Wanita yang Ditemukan Bersimbah Darah di Lombok Timur 

Berdasarkan keterangan pelaku saat diintrogasi petugas, ia mengakui semua perbuatannya tersebut. NA menghabisi nyawa istrinya dengan menebas leher dan tangan Lilis menggunakan parang. Ia mengaku tega melakukan hal tersebut lantaran sakit hati dengan sikap korban yang mengata-ngatainya dengan kata Kasar.

Sebelum tragedi naas yang menimpa lili itu terjadi, Pelaku dan korban sempat cekcok karena NA meminta korban untuk membayarkan hutangnya. Lilis yang menolak kemudian dianiaya hingga meninggal dunia oleh pelaku.

Saat penangkapan pelaku, terang Kasi Humas, Petugas Kepolisian berhasil mengamankan sejumlah barang bukti diantaranya satu bilah parang yang diduga sebagai alat untuk menghabisi nyawa korban, 2 unit Handphone, 1 lembar kain warna hitam, baju dan celana serta jaket yang digunakan pelaku saat melakukan aksi sadisnya tersebut.

“Pelaku dan barang bukti saat ini sudah diamankan di Polres Lombok Timur untuk proses hukum dan penyidikan lebih lanjut,” Tutup Kasi Humas Polres Lombok Timur Iptu Nikolas.