Polisi Bersama Perangkat Daerah Lombok Utara Bersatu Bersihkan Lingkungan
11 January 2025 - 9:02 WITA
tribratanews.ntb.polri.go.id –Dalam upaya mencegah penyebaran penyakit menular akibat sampah, Pihak Kepolisian Sektor (Polsek) Tanjung bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar kegiatan gotong royong di eks Terminal Tanjung.
Kegiatan ini melibatkan jajaran Polsek Tanjung, perwakilan OPD Kabupaten Lombok Utara, serta masyarakat setempat. Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Lingkungan Hidup Risdianto, M.Si., Kasat Pol PP Kabupaten Lombok Utara Totok Surya Saputra, SH., MH., dan sejumlah pejabat daerah lainnya.
Kapolsek Tanjung AKP Remanto, SH., dalam keterangannya, Sabtu (11/01) saat ditemui di lokasi kegiatan, menjelaskan bahwa gotong royong ini bertujuan untuk membersihkan lingkungan dan mencegah pencemaran yang dapat menyebabkan penyakit.
“Kegiatan gotong royong ini bertujuan untuk mencegah timbulnya penyakit akibat sampah serta mencegah pencemaran lingkungan. Sampah yang dibiarkan menumpuk menjadi tempat berkembangnya berbagai penyakit, sehingga kami mengajak semua pihak untuk turut serta menjaga kebersihan,” ujar AKP Remanto.
Gotong royong ini merupakan salah satu bentuk sinergi antara Polsek Tanjung dan OPD Lombok Utara dalam menjaga kebersihan lingkungan. Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Risdianto, M.Si., menyebutkan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan secara berkelanjutan.
“Selain membersihkan sampah, kami ingin meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan. Sampah yang dibiarkan dapat mencemari tanah dan air, serta menjadi ancaman kesehatan bagi masyarakat,” jelas Risdianto.
Kapolsek Tanjung menekankan pentingnya keberlanjutan kegiatan ini untuk menjaga lingkungan yang bersih dan sehat. Menurutnya kegiatan gotong royong ini menjadi langkah awal dalam menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan bersih, sekaligus memperkuat kerja sama antara Polsek Tanjung, OPD Lombok Utara, dan masyarakat.
“Semoga kegiatan ini dapat dilaksanakan secara berkesinambungan, karena dampaknya sangat positif terhadap kesehatan dan lingkungan. Kita semua harus bersama-sama memutus rantai penyebaran penyakit yang berasal dari sampah,” tutup AKP Remanto.