Polda NTB Gelar Sterilisasi, Pastikan Keamanan Lokasi Kampanye Paslon Peserta Pilkada 2024

tribratanews.ntb.polri.go.id. – Lombok Barat.  Subsatgas Jibom dan Aksi Khusus dari Satuan Brimob Polda Nusa Tenggara Barat (NTB) yang tergabung dalam Operasi Mantap Praja Rinjani 2024, melaksanakan pengamanan serta sterilisasi di lokasi kampanye salah satu pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTB di Dusun Embungpas, Desa Sigerongan, Kecamatan Lingsar, Lombok Barat. Senin, (14/10).

Kabid Humas Polda NTB AKBP Mohammad Kholid S.I.K. selaku Kasatgas Humas Operasi Mantap Praja Rinjani 2024 dalam keterangannya, menyampaikan bahwa dari laporan hasil kegiatan yang diterima, pelaksanaan pengamanan oleh personel dari dua subsatgas tersebut berjalan lancar tanpa kendala berarti.

“Sterilisasi dan pengamanan di lokasi kampanye berlangsung aman dan terkendali. Selama proses sterilisasi, tidak ditemukan barang mencurigakan seperti bom atau bahan kimia berbahaya,” ungkap AKBP M. Kholid.

Dijelaskan, kegiatan pengamanan dimulai dengan apel persiapan yang dilaksanakan di Mako Den Gegana Sat Brimob Polda NTB. Setelah itu, tim bergerak menuju lokasi kampanye untuk melakukan sterilisasi dan memastikan keamanan di tempat berlangsungnya kegiatan di Desa Sigerong, Lingsar, Lombok Barat.

“Pengamanan kampanye ini penting untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif selama tahapan kampanye Pilkada berlangsung. Hal ini dilakukan untuk menjaga ketertiban dan keselamatan seluruh pihak yang terlibat dalam kegiatan politik di wilayah NTB,” Ujar AKBP M. Kholid.

Selama pelaksanaan pengamanan, lanjut dia, petugas Kepolisian memastikan bahwa tidak ada gangguan keamanan yang terjadi. Situasi di lokasi kampanye terkendali dan seluruh rangkaian acara berjalan dengan aman.

“Kami (Polri) akan terus melaksanakan pengamanan hingga seluruh rangkaian kampanye selesai, demi memastikan keamanan masyarakat dan para kandidat,” tegas Kabid Humas Polda NTB.

Kegiatan pengamanan ini adalah bagian dari Operasi Mantap Praja 2024, yang dilaksanakan oleh jajaran Polda NTB untuk menjaga kelancaran tahapan kampanye pasangan calon peserta Pilkada serentak tahun 2024 di Provinsi NTB.